;

Rindu Ba'i (Kakek)


Ba'i, sapaan akrab kami terhadap ayah dari ibuku.
Hari ini saya benar-benar rindu terhadap Ba'i  (kakek) di Banain,Kefamenanu TTU, NTT . Maklum, saya berada jauh dari mereka. Berawal ketika saya melihat sebuah foto yang sangat indah di halaman Fb adik saya. Terharu dan air mata tertetes saat foto tersebut dibuka. Didalam foto itu terdapat ba'i saya yang sedang membuat rumah kecil dari alang-alang di ladang (kebun). Dalam bahasa daerah kami, rumah kecil yang terdapat di kebun itu, namanya "saneh". Tempat dimana kita melepas lelah saat kerja diladang/kebun, tempat minum air untuk sekedar melepas dahaga, tempat untuk mengisi perut saat tiba waktu makan, tempat berlindung ketika hujan. Pokoknya multifungsilah. Karena dikebun, kita akan bekerja seharian dari pagi hingga petang. Jadi, kita akan pulang rumah saat petang bahkan ada yang pulang kemalaman ataupun nginap ditempat itu. Rumah tersebut bentuknya bulat, atapnya dari rumput alang-alang dan hanya terdapat satu tiang penyangga, tepat berdiri tegak ditengah. Ukurannya kecil dan diameternya kira-kira 4-5 meter. Rupanya musim hujan hampir tiba dan Ba'i sedang prepare untuk mengolah lahan kami.


"Aduhhh Ba'i, uda tua tu.....!!! Istirahat sajalah. Kan masih ada Om dan Tante yang bisa urus ladang itu". Mana mungkin ba'i saya ini mau berhenti mengolah kebun-kebun itu. Sudah dibilang berulang kali tapi Ba'i tidak pernah nurut. Ahh, Ba'i saya ini....!!! Disisi lain saya sangat bangga sama Ba'i. Walaupun sudah tua tapi niatnya untuk kerja tak pernah rapuh. Ba'i adalah seorang pahlawan kelurga kami. Di usianya yang 80 tahun lebih, beliau tetap seorang pahlawan. Saat Ibu dan Bapak berangkat kerja, beliaulah yang menjaga adik-adik saya yang masih kecil. Tentu juga saya sewaktu kecil. Bersama Nenek, mereka berdua tak pernah kenal lelah untuk menjaga, mengasuh kami. Dengan jarak antara rumah kami dengan rumah ba'i dan nenek yang tidak begitu jauh. Setiap hari, setiap pagi mereka berdua selalu akan kerumah tempat tinggal kami. Tiada hari tanpa kata "tidak" kecuali sedang keluar kampung. Ya, hanya untuk mengasuh kami cucu-cucu mereka saat Bapak dan Ibu saya berangkat kerja.

**************
Di usia senjanya, Ba'i masih terlihat sehat dan kuat. Tapi sayang, iya agak kepincangan dengan trauma kakinya. Sekitar 12 tahun yang lalu, Ia tertabrak sepeda motor yang menyebabkan fraktur pada kaki bagian kanan. Nyeri dehhh saat itu. Untung permintaan dokter untuk amputasi ditolak oleh keluarga. Kalo gak, Ba'i hanya bisa berjalan satu kaki. Walaupun proses pemulihan gak sempurnah, tapi sudah belasan tahun, Ba'i bisa berjalan kaki hingga berkilo-kilo jaraknya. 

************
Ba'i saya ini biasa disapa bapak gempar oleh orang-orang kampung. Karena Ba'i dikenal peminum keras (alkhol), saat low awareness, Ba'i sering ucap kata Gempar. Makanya, dalam kalimat canda, orang-orang sering sapa "bapak gempar". Lebih menarik lagi saat low awareness, beliau selalu mengucapkan kalimat-kalimat bahasa indonesia dengan ucapan penuh tekanan. Gaya bicaranya ceplas-ceplos. Bahkan, kami seringkala tertawa dan terpingkal-pingkal mendengar reaksi dan komentar spontan Ba'i yang sangat khas dengan gayanya. hahahaha.... Moga minumnya sudah dikurangi ya Ba'i......!!! ehhh, Ba'i minum bukan kaya preman-preman ya. Memang budaya orang Timor biasanya begitu kalo dalam acara-acara adat dan sebagainya. Budaya orang Timor yang sulit dimengerti, kenapa.....??? Tapi, mungkin sesuatu yang merupakan warisan terdahulu kaleeeeeeeeeee........

**************
Saya teringat akan suatu moment yang bakal takan saya lupa. Walaupun diceritakan kembali oleh adik dari ibu saya tapi rasanya seperti terdengar langsung dari bibir Ba'i. Saat, saya libur dua tahun lalu (2009). Ketika itu saya sempat diceritakan oleh mamak dari ibu saya. Ia bilang ke saya "Lus, pernah saat ada acara keluarga Ba'i bilang dia belum mau meninggal kalo cucu pertamanya belum menikah". Aduhhh, hati ini makin tak tertahan oleh rasa haru saat dengar kalimat itu. Air mata tertetes ketika itu. Maklum, walaupun saya terlahir sebagai laki-laki, tapi hati  yang kumiliki ini cepat luluh kawan.....!!! Omongan Ba'i tertujuh ke saya. Saya adalah cucu pertamanya. Wahhh, wahhh, wahhh, berarti jangan nikah dulu dehhh, biar bisa lihat ba'i lebih lama. hahaha. Semuanya diatur oleh Tuhan kok.....!!! 

**************
Lusty teramat kangen akan Ba'i hari ini. Moga Ba'i baik-baik saja di Banain.....!!!
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

5 comments

10 Januari 2012 pukul 12.36

aq juga rindu coy.....
tp sayang dia udah pulang kepadaNYA ....
.......
kunjungan siank coy

10 Januari 2012 pukul 20.35

@Matematika dan aqTak ada yang abadikan pak. Wiiisss, panjatkan rindu dalam doa waeee.

Trims uda kunjung _LS16_

11 Januari 2012 pukul 16.52

Tulisan mu bagus brow,................

11 Januari 2012 pukul 17.01

@WaKo Gpktrims atas commenx. baru pemula sob....

Anonim
21 Agustus 2012 pukul 08.25

˚◦°•hмм...(―˛―“)..•°◦˚
Ais skg su krmn??

Posting Komentar

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Popular Posts

Postingan Terbaru

Diberdayakan oleh Blogger.
Social Bookmarking